www.domainesia.com

06 Oktober 2014

SIANG HARI(puisi/sajak ke 346)


Matahari adalah naunganNya 
sinaranNya sebagai karunia 
waktu yang berjalan... 
membuat musim datang dan pergi
 silih dan saling mengganti

 Memang ada panas... 
tapi itulah energi 
memang ada kelelahan
 karena inilah perjalanan

 Disiang hari... 
saya bisa melihat 
anda bisa berjalan 
dan mereka bisa berkarya 

Siang hari...adalah...
 ...penampakan hidup
 ...sang jodoh,juwita
 dan...gelombang energi yang maha dahsyat 

 CREATE BY:WISNU MURTI 
PURBALINGGA,7 MAULID 1435H,14.10 WIB 

 QUOTES
 -“I know God won't give me anything I can't handle. I just wish he didn't trust me so much.” ― Mother Teresa
 -“Choose a job you love, and you will never have to work a day in your life.” ― Confucius -“Classic' - a book which people praise and don't read.” ― Mark Twain(TAKEN FROM HERE) 

PANTUN 6 OKTOBER 2014 
 Kalau keladi sudah ditanam 
Janganlah lagi meminta talas
 Kalau budi sudah ditanam
 Janganlah lagi meminta balas (TAKEN FROM HERE)

 PUISI ATAU SAJAK KE 20 ADA DI SINI

 CARA MENDAPATKAN UANG LEWAT INTERNET SECARA MURAH,MUDAH,DAN MENYENANGKAN ADA DI SINI

03 Oktober 2014

BIDADARIKU(puisi/sajak ke 345)


Akhir-akhir ini... 
hidupku kembali cerah tiada tara
 karena kehadiranmu...
 yang tepat pada waktunya

 Kusadari sekarang...
hidupku adalah untukmu 
membingkai seluruh kebahagiaanmu
 dengan cinta yang indah 

 Bidadariku...
 aku melihat rupa hatimu
 yang dipenuhi semerbak ketulusan
 serta mumpuninya kesabaran 

 Aku dan kau adalah satu
 saling mengisi
 saling mengasihi 
melestarikan bumi

 CREATE BY:WISNU MURTI 
PURBALINGGA,3 SEPTEMBER 2014,23.40 WIB 

 QUOTES

 -“I like nonsense, it wakes up the brain cells. Fantasy is a necessary ingredient in living.” ― Dr. Seuss
 -“Never put off till tomorrow what may be done day after tomorrow just as well". From: "More Maxims of Mark” ― Mark Twain
 -“I am enough of an artist to draw freely upon my imagination. Imagination is more important than knowledge. Knowledge is limited. Imagination encircles the world.” ― Albert Einstein(TAKEN FROM HERE)

 PANTUN JENAKA

 Limau purut di tepi rawa,, 
Buah dilanting belum masak, 
Sakit perut sebab tertawa,, 
Melihat kucing duduk berbedak

 PUISI ATAU SAJAK KE 19 ADA DI SINI 

 SALAH SATU CARA YANG MENYENANGKAN BAGAIMANA MENGHASILKAN UANG LEWAT INTERNET SECARA MENYENANGKAN ADA DI SINI