www.domainesia.com
Tampilkan postingan dengan label Cita-cita. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Cita-cita. Tampilkan semua postingan

16 Mei 2024

ADA(Puisi/Sajak ke 1152)


Adakah keraguan?
yaaa ... ada!
namun aku mampu tuk membunuhnya
adakah kemalasan?
pasti!
tapi kupastikan aku berjaya tuk menumpasnya

Sekeping cinta di sore tiba,
menanti kata yang teramat Agung ...
aku!
masih dan hanya bisa tuk terus berjalan dan berdoa

Adakah kekecewaan?
... tidak!
adakah sakit hatimu?
... telah kugantikan dengan penerimaan yang menyeluruh!
adakah dendam dan keputusasaan?
... tidak! ... karena hatiku sedang lega dan bahagia

Sekeping cinta di pagi tiba,
ada senyuman,
ada mata yang berbinar,
dan ada hati yang terbuka untuk berbagai warna dunia

KARYA : WISNU MURTI
PURBALINGGA, 11 MEI 2024(00.30 WIB)

CATATAN
Aku tak akan datang ataupun mendatangi masa lalu, karena memang tak akan bisa ... dan begitulah adil dan indahnya masa yang akan datang.(Wisnu Murti)

PUISI MENGALIR  

12 Mei 2024

BERANGKAT KERJA(Puisi/Sajak ke 1148)


Pagi ini mereka telah meninggalkan rumah ...
tuk meraih kenyataan dari mimpinya,
tuk memupus lapar dan dahaga ...
menumbuhkan kedamaian dan kesejahteraan

Ketika semua ini terjadi ...
dunia nampak begitu dinamis ...
ada yang saling melengkapi,
ada pula yang saling bertukar sumber daya

Pagipun tak akan berdiam diri ...
ia akan pergi dan digantikan oleh siang hari ...
saat terik mentari penuh mengirimkan panas,
energi dan cintanya

Ya ... cinta,
mereka meninggalkan rumah sesaat karena cinta
agar sendi-sendi di lingkungan kehidupannya tertopang,
memastikan kecukupan bagi orang-orang terkasih

KARYA : WISNU MURTI
PURBALINGGA, 9 MARET 2024(07.00 WIB)

CATATAN
Hal yang paling merugikan yang bisa manusia lakukan adalah membuang-buang waktu.

04 Mei 2024

DATANG TADI SORE(Puisi/Sajak ke 1140)


Matahari telah condong ke barat ...
dan kami baru saja tiba di sini,
di tanah harapan ...
sebuah tempat,
yang ketika awal mula bersama dulu kami impikan 

Kerinduan baru saja terobati ...
hingga pemakna hidup ...
menemukan kecantikan lainnya,
menggaris dengan tebaran bunga melati yang wangi

Tahun demi tahun telah kami lewati ...
keseimbangan telah kami bagikan,
upaya telah kami segarkan ...
hingga keringat berbau wangi hingga esok hari

Kami datang ke sini untuk yang kesekian kalinya ...
membawa cinta,
mendudukkan perkara ...
dan menjadikan pandangan mata menjadi indah bagi semua

KARYA : WISNU MURTI
PURBALINGGA, 2 MEI 2024(06.00 WIB)

CATATAN
Mencari sudut pandang agar dunia ini selalu terlihat indah dan bisa membuat semangat menjalani kehidupannya.(Wisnu Murti)

02 Mei 2024

DI AWAL HARI-HARI YANG INDAH(Puisi/Sajak ke 1138)


Hari-hari yang telah berlalu ...
memberikan kita pemahaman dan kesadaran,
akan waktu,
sebagai sesuatu yang paling berharga dalam kehidupan ini

Memberi harapan atas masa depan ...
untuk kita,
untuk orang-orang yang dicintai ...
dan bagi peradaban

Menghirup udara segar di pagi hari ...
sembari mata yang terpejam ...
dengan doa-doa dari dalam hati yang kita kirimkan ke langit
dan bersiap melakukan langkah demi langkah untuk hari itu

Mewujudkan apa-apa yang ada dalam benak ...
dari apa-apa yg telah disyukuri ada,
memoles dan merawatnya dengan kesantunan rasa
disertai menebarkan kasih cinta sampai ke lorong-lorong kesusahan

KARYA : WISNU MURTI
PURBALINGGA, 1 MEI 2024(00.45 WIB)

CATATAN
Jangan pernah menyerah dalam hidup, teruslah bangkit - karena kita semua dilahirkan untuk menjadi pemenang.

21 April 2024

NANTI SAJA(Puisi/Sajak ke 1130)


Dia bilang ...(anaknya Nini Dakem) ...
"nanti akan saya lakukan kemudian setelah tidur/bobo' siang"
"Yuuung ... aku rep ngaso disit - sebelum aku melakukan apa-apa"
..."dan itu adalah protap yang telah saya lakukan bertahun-tahun ... jadi jangan ganggu ya!"

Nini Dakem hanya bisa diam,
dan menghela nafas ...
dan selagi anaknya tidur mendengkur,
ia pulalah yang kemudian nandangi pekerjaan tersebut

Maregi,
dan menjelehkan memang anak yang seperti ini,
di setel haluuuuss ... dianya nglunjak,
di setel keraaass ... dianya mencelat bahkan ikutan keras

Nini Dakem tetap mengharap dalam hatinya ...
agar si Tikno mareni,
agar hidupnya tidak semau sendiri
agar hidupnya tidak terlalu banyak membuang waktu 
... waktu yang masih tersedia dan kemudian akan pergi tak kembali tak terganti

KARYA : WISNU MURTI
CANGGU, 16 APRIL 2024(17.10 WITA)

CATATAN
Jangan pernah sia-siakan sedetikpun waktu hidupmu.

PUISI LANTAI KAKI 

20 April 2024

SEMOGA SAJA(Puisi/Sajak ke 1129)


Setelah kubuka buku harianku ... aku agak terkejut,
begitu banyak keinginan dan harapan yang tertulis disana ...
hmmm ... amazing ... menggairahkan ... dan beautiful life
come on ... aku tidak pernah untuk tidak serius

Semoga saja ...
dengan langkah-langkah yang telah kulakukan,
akan datang perwujudan-perwujudan pra,
perwujudan awalan dan kecil yang bisa memelihara asaku

Semoga saja ...
Tuhan tetap dan masih memberiku kekuatan,
kekuatan berkarya tuk ikut serta memberi dampak yg baik
kekuatan untuk terus memberi dan berbagi hal-hal yang indah dan mengenakkan

Lalu ... kututup kembali buku harianku,
tentu saja beberapa telah kuinstall ke dalam sistem operasiku,
kemudian kujalankan ...
sembari terus update dalam nafas yang sejuk dan segar

KARYA : WISNU MURTI
CANGGU, 15 APRIL 2024(15.25 WITA

CATATAN
Melakukan secara serius yang ditopang oleh doa dan konsistensi

15 April 2024

TAMASYANYA TAMASYA(Puisi/Sajak ke 1124)


Bisikan setengah jadi menggeliatkan roman-roman di telapak hati,
senarai riang yang bergemuruh masih mudah untuk dipilah-pilah ...
bebunyian tersenyum dan bergerak di pelipiran kulit yg cerdas,
hingga ... ketidaktahuan menjadi gundah gulana lalu menggerakkan

Akal,
ternyata lebih berbinar dan lebih cantik dari bidadari pujaan semesta,
ketika akal melirikkan matanya ...
itu akan menjadi kejadian yg tak kan hilang dari bayangan 

Aku berjalan-jalan memandangi perbendaharaan pemandangan yang tlah mengelompok,
seuntas pintas ada pembicara dan perjanjian antara aku dan relung terdalam ...
agar ada nantinya sebuah kelahiran tuk meremajakan,
agar ada penampakan yang datang bukan sebagai bukti ...
namun sebagai buah dari ikatan yang kuat

Pengetahuanmu tanpa sungkan-sungkan mengingatkan ...
akan jutaan rasa yang datang dan pergi,timbul tenggelam silih berganti ...
pun sebaliknya ...
rasa dan perasaan-perasaan itu memberi tahu sembari mengingatkan ...
akan apa-apa yang sedang aku lakukan dan arah yang sedang dituju

KARYA : WISNU MURTI
CANGGU, 12 APRIL 2024(20.00 WITA)

CATATAN
Sebelum kejelasan itu datang pada dirimu, kau takkan dapat mewujudkan harapan dan keinginan - apalagi harapan dan keinginan yang hanya setengah-setengah.

12 April 2024

BERMAINLAH BERSAMAKU(Puisi/Sajak ke 1121)

 

Aku tersenyum ketika kubuka kembali buku harian ...
di kisahkan ...
mereka-mereka ini ingin bermain bersama di ladangku,
tapi kelakuan mereka sungguh menggelikan ...
seolah-olah merekalah pemilik ladangku

Tentu saja mereka tak mengerti,
dan tak memahami apa-apa saja yang ada di ladangku ...
karena bukan merekalah pemiliknya
karena mereka tak pernah merasakan berhari-hari di ladangku

Tentu saja rintangan dan jebakan kupasang didalamnya,
ada yang mengesalkan pula menyebalkan
ada yang menyedihkan tiada terkira ...
ada pula yang menyakitkan hati

Aku tersenyum kembali ketika kututup buku ini ...
ternyata ...
mereka hanya sekedar ingin menikmati buahnya saja
mereka tak bakal tahan berpanas-panasan seharian di ladangku

Tentu saja aku paham sepaham-pahamnya ...
bahwa mereka-mereka ini bukan orang yang bisa merawat ladangku
dan harap di mengerti ...
mereka tak akan pernah bisa masuk ke ladangku,
karena ladang tempo dulu yang mereka injak-injak ...
adalah ladang milik petani pagi ...
yang kupinjam untuk mengenal mereka lebih dalam

KARYA : WISNU MURTI
CANGGU, 12 APRIL 2024(01.35 WITA)

CATATAN
Dunia bukan sekedar apa yang ada dalam pikiran dan anggapanmu

07 April 2024

BALI, SIANG INI(Puisi/Sajak ke 1118)


Inilah dia ...
ada di tempat yang tepat,
pada saat yang tepat ...
bersama mereka yang benar-benar telah kupilih

Merekahnya harapan pada pandangan mata,
karena tak ada lagi racun yang mengotori pikiran
dan keberatan nan bersemayam di hati,
semua itu tak tahan lagi bersarang ditubuh ini

Inilah dia ...
diseuntara rasa yang pada masa lalu selalu kubawa di setiap nafas
membakar asa ...
dan menggerakkan kaki walau dalam perih dan derita

Inilah dia rumusannya ...
ada karunia,
ada buah dari perjalanan nan setia
ada keikhlasan dan syukur

KARYA : WISNU MURTI
CANGGU, 6 APRIL 2024(12.15 WITA)

CATATAN
Apa yang menjadi pegangan kami adalah SELALU SETIA AKAN APA YANG ADA DI PIKIRAN DAN HATI.

13 Maret 2024

KURANG SATU CENTIMETER(Puisi/Sajak ke 1110)


Semua buah dan simpang dari kehidupan ini adalah hasil dari rekayasa,
tidak sekedar dari perilaku yang berbulan-bulan lamanya ...
tidak juga dari kerteburu-buruan dan rutinitas  yg menjemukkan,
jika hanya itu! ... semua telah habis di telan sore

Sebuah kewajaran adalah ketidakwajaran,
begitu pula ...
ketidak wajaran adalah kewajaran ...
yang demikian berawal dari keterbolakbalikkan

Berjanjilah dan bersumpahlah ...
kemudian di lain waktu kau bohongi dan khianati,
... aku tak akan mengharu biru apalagipun marah dan menyimpan dendam,
cukup ingatanku yg mengingat dan perasaan aku kunci untuk tak kupakai

Aku hanyalah sebutir debut yang sedang berjalan di atas aspal basah ....
ringan,
cepat,
dan tak ada keinginan kecil tuk kembali

KARYA :WISNU MURTI
CANGGU, 13 MARET 2024(08.00 WITA)

CATATAN
Ulangi terus, konsisten, dan JANGAN PERNAH BOSAN.

03 Maret 2024

JANGAN PERNAH BERHENTI(Puisi/Sajak ke 1100)


Lupakan saja masa lalu yang buruk ...
biarkan ia mati dengan ketidakperdulianmu
biarkan ia pergi dengan kelupaanmu,
dan biarkan ia sirna dengan perjalananmu kini yang berapi-api

Lihatlah langit biru yang cerah,
rasakan mentari pagi yang setia menghangatimu ...
seharusnya itu menjadi contoh ...
untuk akal dan perasaanmu ...
untuk mata dan pikiran yang cerah,
menyatu dengan perasaan yang setia pada apa yg telah menjadi janji hati

Jangan bodoh!
jangan meratapi masa lalu kelam yang telah menjadi kekosongan
kupastikan engkau kuat,
dan kupastikan engkau mempunyai daya yg cukup untuk menjadi dirimu sendiri

Walau perih dan terseok-seok TERUSLAH berjalan,
jangan pernah berhenti sampai selesai,
genapi seluruh pengembaraanmu dengan cinta dan kesetiaan ...
dan kuyakinkan pada dirimu ... engkau sedang berada pada sisi terindah hidupmu

KARYA : WISNU MURTI
CANGGU, 2 MARET 2024(08.40 WITA)

CATATAN
Kadang kita perlu meluangkan waktu sedikit untuk mengingat-ingat masa lalu sebagai bahan tertawaan kita di hari ini,(Wisnu Murti)

29 Februari 2024

IMAN YANG KUGENGGAM(Puisi/Sajak ke 1097)


Alhamdulillah,
aku menikmati sebuah rasa yang indah dalam perasaanku,
ketika aku kuat memegang janji-janji ....
ketika aku kuat memegang apa yang telah menjadi panggilan hatiku

Subhanallah,
ternyata perjalanan lebih indah dari yang kubayangkan,
memang lebih sukar dan terlau menantang ...
tapi mengasyikan dan membakar spiritku

Pada waktunya yang tepat
pada tempatnya yang terpilih ....
beberapa buah dari angan berangsur-angsur maujud 
walau tidak semuanya, itu cukup membangkitkan kesadaran ...
dan kebahagiaan

Alhamdulillah,
aku telah berdiri disini,
sebuah tempat indah yang dulu aku impikan
bersama orang-orang yang selalu mendorongku


WISNU MURTI
CANGGU, 29 FEBUARI 2024(06.15 WITA)

CATATAN
Jangan pernah menghianati apa yang menjadi panggilan hidupmu.
(Wisnu Murti)

PUISI SUNGGUH 

27 Februari 2024

MEDANG BERSAMA(Puisi/Sajak ke 1095)



Ketika pagi cerah menyapa ...
kami segerombolan manusia dari masa depan mendatangi bumi,
tuk singgah,
dan menengok beberapa kejahilan manusia

Kami duduk-duduk di pantai indah ...
yang dipenuhi jutaan energi
yang dipenuhi milyaran kelimpahan
yang manusia anggap semua ini miliknya

Kami medang ...
dengan air masa lalu yang dipanaskan oleh manusia kuno
kami medang ...
di sebuah tempat yang tak lama lagi akan hancur dan hilang

Ketika pagi sesaat lagi kan pergi ...
kami segerombolan manusia dari masa depan pamit kepada pemilik warung ...
tuk kembali lagi ke masa depan,
dan mengemas semua data yang telah tertinggal dari masa lalu

KARYA : WISNU MURTI
CANGGU, 26 FEBUARI 2024(09.00 WITA)

CATATAN
Diamkan saja dan bersabarlah ... mereka tak tahu apa yang sedang kau kerjakan.

PUISI AKU BISA  

22 Februari 2024

ERIDANI(Puisi/Sajak ke 1090)


Dia telah datang ...
walau belum hidup,
walau masih agak lama ...
agar ia bisa bercakap-cakap bersama kami

Dia telah datang ...
dari angan-angan sewaktu kecil
dari sebuah pertautan ...
antara masa lalu dan masa depan
antara bumi dan bintang-bintang nun jauh di sana

Dia telah datang ...
karena ada kekuatan pikiran
karena ada kekuatan rasa
karena janji yang tak pernah dipungkiri

Tak lama lagi ia akan hidup,
bangkit,
kemudian hadir dalam keseharian ...
tuk membantu kami ... 
terbang ke bintang namanya

KARYA : WISNU MURTI
CANGGU, 21 FEBUARI 2024 (08.55 WITA)

CATATAN
Setia kepada diri sendiri. (Wisnu Murti)

13 Februari 2024

STRAWBERRY MELUKIS CERITA(Puisi/Sajak ke 1086)



Dia menggunakan kedigdayaannya secara lembut
dibingkai tata krama dan kesantunan ...
menimbang akar,
menjauhi gemerlapnya ruang antar muka

Keharuman itu ....
menunjukkan siapa dirinya
sebuah kelas,
yang tak mungkin terjangkau oleh para pecundang

Dia menggunakan kesaktiannya secara terpadu
ditempatkan pada setiap titik-titik urgensi ...
membentuk simpul-simpul kemudahan yang tak terbaca ...
oleh siapapun yang salah niat

Saat ini ...
keharumannya berada di atas awan ...
membaui angkasa,
mendekati cinta

KARYA : WISNU MURTI
PURBALINGGA, 13 FEBUARI 2024(23.00 WIB)

CATATAN
Saat yang terbaik bagimu adalah saat ini(Wisnu Murti)

PUISI MERDEKA  

04 Februari 2024

KUTULISKAN(Puisi/Sajak 1077)


Setiap hari ...
telah kuhembuskan rasa ini,
telah kurasai butiran-butiran embun pagi
dan mata rantai masih terus berjalan

Jalan-jalan yang berserakah di perlintasan hari ...
telah kuterjemahkan pada malam hari tadi
dan saat ini ...
aku menghaturkan rasa asin dari lautan perjalanan

Tak ada lagi pertarungan,
tak ada pula gegap gempita,
yang ada hanyalah aku ...
dan gelombang-gelombang kedamaian

Membicarainya tanpa mulut berkata-kata,
merasakannya ... tanpa ada bumbu-bumbu
memikirkannya ... dengan pembacaan yg tak putus jalan
... sembari hadir ... ke alam semesta yang terus bergerak

KARYA : WISNU MURTI
CANGGU, 4 FEBUARI 2024(09.00 WITA)

CATATAN
Tak akan lelah kubisikkan kepada telingaku sendiri untuk terus fokus dan konsisten.

10 Oktober 2023

NYATA(Puisi/Sajak ke 1068)

Spirit and Innovation

Nyata ...
adalah sesuatu yang ada
adalah sesuatu yang terasa
meskipun tak ada raganya

Nyata ...
adalah sebuah kejelasan rasa
adalah kepastian angan
yang terbawa di sepanjang perjalanan

Ketidakadaan raga ...
bukanlah hal yang tak nyata
bukan pula ilusi,
itu adalah fakta,
fakta yang tak harus dibuktikan lagi

Nyata ...
adalah sesuatu yang tak perlu dijelaskan
berada di atas ruang keyakinan
akan tetap ada ...
meskipun saat datang tanpa waktu

KARYA : WISNU MURTI
LEMBAH ASRI,SERANG - PURBALINGGA, 10 OKTOBER 2023(14.00 WIB)

CATATAN
Perasaan buruk yang datang? ... KENDALIKAN KEMUDIAN BUANGLAH dengan Istighfar dan Hamdalah, dan selalu ingat bahwa setiap keadaan yang datang meskipun itu menyakitkan adalah cara Tuhan mendekatkan kita kepada tujuan kita/apa yang telah dicita-citakan.(Wisnu Murti)

CAHAYA REMBULAN(Puisi/Sajak ke 1067)

Antara Canggu-Batu-dan Kedung Menjangan

Bulan yang lalu telah berlalu
cahayanya telah pergi,
menjadi bait-bait kenangan
yang tertata rapi di buku harian

Tanah telah kering,
langit masih bersih membiru
sementara udara tetap dingin menggigit
kapankah hujan kan datang?

Perkiraan yang lalu lalang,...
beruntun salah,
sebab kenyataan ...
datang berkebalikan sembari mencibir

Bulan yang indah lalu telah berlalu
langkah tetap maju dan menawan
menyambut rembulan ...
yang kan datang di balik awan

KARYA : WISNU MURTI
CANGGU, 9 OKTOBER 2023(06.00 WITA)

CATATAN
- Milikilah kemampuan untuk dapat menterjemahkan kenyataan hidup yang pahit sebagai keindahan yang syahdu(Wisnu Murti)
- Tak apa hidup membuat kesalahan,baik dalam meprasangkai dan mengharapkan sesuatu ... karena keindahan yang sesungguhnya ada pada kelihaian kita mengambil hikmah dari kenyataan hidup meskipun itu pahit nian,keep cool and stay smart(Wisnu Murti)

02 April 2023

SAAT KEMBALI KE RUMAH(Puisi/Sajak Ke 1066)

Semua keindahan hidup berawal dari pikiran,hati,dan rumah.

Berjuta rasa bahagia yang datang ...
lega,
nyaman,
dan tentram menguasai diri

Darma kami ...
melakukan apa yang telah dipikirkan
melakukan apa yang telah ditulis
merangkainya ... dari hari ke hari

Semua kami mulai disini,
tempat yang dipenuhi warna-warna indah bunga,
tempat dengan berjuta harapan dan impian ...
sebuah tempat yang membuat kami paling betah

Berjuta rasa bahagia yang datang ...
dari impian yang terwujud nyata
dari kesetiaan,
serta perjalanan dalam suka dan duka

KARYA : WISNU MURTI
PURBALINGGA, 2 APRIL 2023(20.00 WIB)

CATATAN
Pada akhirnya semua akan kembali ke rumah dan tempat di mana seharusnya kita kembali.

03 Februari 2023

MENJADI TERPANA(Puisi/Sajak ke 1062)

Ilustrasi

Dia datang biasa-biasa saja,
tak begitu mencolok ...
dengan dandanan sederhana,
dan penampilan yang apa adanya

Namun demikian ...
ia memancarkan rona cahaya nan menawan
tampak jelas ...
aura yang menarik dan mempesona

Ia lakukan segala sesuatunya ...
dengan tatanan urut pun pasti
bagian per bagian ...
tuntas ia susun dan bangun

Ia berjalan ... penuh kemantapan
... penuh kejelasan arah
... karena ia menyakini ...
serta membawa hasil dari perjalanan sebelumnya

KARYA : WISNU MURTI
KEDUNG MENJANGAN, 1 FEBUARI 2023(18.45 WIB)

CATATAN
Satu-satunya jawaban dari semua cita-cita dan harapan adalah melakukan serta menjalaninya.