www.domainesia.com
Tampilkan postingan dengan label Masa depan. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Masa depan. Tampilkan semua postingan

15 Mei 2024

CUKUR KUMIS(Puisi/Sajak ke 1151)


Ya ... jika tak malas,
hajat tersebut kutunaikan di setiap Rabu dan Jum'at pagi,
membersihkan kumis,
serta merapikan jenggot yang menjuntai

Knapa harus Rabu?!
yaa ... karena Rabu adalah hari keramat bagiku
Mengapa pula harus pada hari Jum'at?! ...
sebab ... Jum'at adalah hari raya mingguan kita

Knapa seminggu mesti 2 kali?! ...
itu idealnya bagiku,
tak mengapa pula jika seminggu sekali,
hanya saja ... jika seminggu kumisku sudah terlalu panjang
aku tak nyaman ... pula kurang demen berkumis

Dalam benakku ...
aku bukanlah pria tampan mempesona
oleh karenanya ...
ada hal yang harus rajin kulakukan ...
tuk menambah rasa percaya diriku setiap saat

KARYA : WISNU MURTI
PURBALINGGA, 10 MEI 2024(09.00 WIB)

CATATAN
Apapun itu, baik tubuh, rumah, dan lingkungan sekitar harus kita bersihkan dan rapikan secara berkala, teratur dan berkesinambungan agar tercipta perasaan yang nyaman dan damai dalam hati.

14 Mei 2024

RASA YANG PERNAH ADA(Puisi/Sajak ke 1150)


Rasa yang pernah ada ...
biarlah berlalu ... tak usah banyak dipikirkan
dan tak perlu dirisaukan ...
mending kau perhatikan apa yang kau rasakan saat ini

Apa yang kau bawa dari masa lalu?
bergunakah?
atau hanya menjadi beban perjalananmu ke masa depan?
telitilah! ... dan jadikan langkahmu ringan pun membahagiakan

Rasa yang pernah ada ...
jikalau menyakitkan ... buang dan lenyapkan saja dari dirimu
jikalau indah dan membahagiakan ...
buatlah yang lebih indah syahdu dari itu saat ini dan kelak

Rasa yang pernah ada ...
menambah perbendaharaan cara ...
tuk menyiasati hidup,
dan mengubah caramu memandang suatu hal

KARYA : WISNU MURTI
PURBALINGGA, 10 MEI 2024(05.00 WIB)

CATATAN
Semua adalah tentang bagaimana cara anda berpikir dan memberikan respon atas suatu hal yang menjadi pengalaman hidup.

06 Mei 2024

NITIP PESAN(Puisi/Sajak ke 1142)


Mereka ...
diberi mainan yang nampaknya keren,
dimanjakan dengan kemudahan ...
tapi jarang diantara mereka berpikir,
bahwa mereka sedang "dihabisi"

Sebenarnya ... saat ini,
tak ada lagi kebebasan dan kemerdekaan
tak ada lagi privasi ...
karena yang dijajah sedang merasakan senang dan bahagia

Kita? ... terlambat? ...
ya!
tertinggal? ...
pasti!

Dan kemudian ...
mereka hanya bisa memperebutkan yang sedikit ...
remah-remah dari peradaban,
yang tertinggal di akhir jaman

KARYA : WISNU MURTI
PURBALINGGA, 3 MEI 2024(19.00 WIB)

CATATAN
Selalu ingat dan meminta pertolongan kepada Allah Aza Wajala.

PUISI SEMENTLEP  

03 Mei 2024

INDAHNYA JALAN YANG KULALUI(Puisi/Sajak ke 1139)


Ya ... tentu saja ...
karena aku telah bersepakat dengan diriku,
tak ada pertentangan ...
tak ada penolakan

Bagaimana dengan masa lalu?
... aku telah berdamai,
dan sudah lama mengubah pandanganku ...
tentang dia, mereka, dan hal itu

Kuncup-kuncup melati mulai bermekaran,
ada pula yg baru saja hadir ...
rapi dan panjang,
menghiasi kanan-kiri ruang perjalanan

Ya ... Alhamdulillah ...
saya bahagia ... atas kesepahaman ini ...
atas suka duka di sepanjang perjalanan,
sebagai bagian dari rajutan yang telah dilakukan diri

KARYA : WISNU MURTI
PURBALINGGA, 1 MEI 2024(06.40 WIB)

CATATAN
Kebahagiaan ada pada bagaimana kamu memaknai hidupmu.
(Wisnu Murti)

27 April 2024

SEMILIR ANGIN YANG BERLALU(Puisi/Sajak ke 1136)


Ketika aku terbangun dari tidur malam tadi,
mimpikupun sirna ...
lalu datanglah mimpi yang nampak nyata,
yang untuk sesaat lagi akan sirna lagi

Aku disini ...
menghirupi semilir angin yang berhembusan ...
meniti jalan di perbukitan,
menerawang keindahan yang nyata untuk saat ini

Aku disini ...
untuk membekasi tanah ini,
mengisi data di langit sana,
dan dalam kasih, membuat melodi kehidupan

Ketika aku berangkat tidur malam ini,
aku berharap kan ada mimpi indah nanti ...
agar esok turut menjadi indah,
agar Tuhan memberi kesempatan di esok hari

KARYA : WISNU MURTI
CANGGU, 25 APRIL 2024(08.18 WITA)

CATATAN
Bermimpi, membuat cita-cita dan rencana - kemudian pijakkan kaki ke tanah dan melangkahlah.(Wisnu Murti)

PUISI MALANG  

25 April 2024

MENARI DENGAN SENYUMAN(Puisi/Sajak ke 1134)


Oh cintaku ...
di dunia ini tak ada yang mengalahkan cantiknya parasmu,
terlalu menawan,
dan membuatku terpesona dari hari ke hari

Kuakui aku mempunyai dosa yang begitu besar kepadamu,
... telah menghianati dan meninggalkanmu bertahun-tahun ...
namun aku terkesima dan menangis sejadi-jadinya ...
selama itu kau tetap menungguku,
selama itu pula ...
kau menjaga cinta dan menggenapi janji

Kini setelah aku pulang ...
kau kembali memberikan senyuman manismu,
senyuman yang seolah-olah menyindirku ...
seolah-olah mengatakan ...
"inilah aku seorang yang kuat menjaga janji"
"ini aku seorang yang setia tak tertandingi"

Lalu ...
di hari-harimu yang kembali terbentang bersamaku
kau menambah senyuman manismu,
sembari membisikkan kata ...
"aku akan menari untukmu di perjalanan ini"
"aku akan menari bersamamu di indahnya hari depan"

KARYA : WISNU MURTI
CANGGU, 20 APRIL 2024(06.00 WITA)

CATATAN
Pulanglah kepada kenyataan hidupmu bahwa kamu harus pulang untuk meminta maaf dan melakukan semua perbaikan dari kesalahan yang dulu kau perbuat.

PUISI HATIKU 

23 April 2024

DULU ... KETIKA KAU HAMIL MUDA(Puisi/Sajak ke 1132)


Yaa ... tentu saja aku masih begitu ingat akan momen-momen indah itu,
begitu syahdu,
sungguh melambungkan rasa ...
dan kutetap disampingmu hingga saat yang sejuk ini

Setiap pagi di waktu itu,
kau selalu memintaku untuk bersepeda bersama-sama ...
mengelilingi jalan-jalan pedesaan,
menghirup udara segar dan memandangi berjuta keramahan 

Ada pula ...
kau mengajakku pergi ke desa Senduro di Lumajang sana
tuk menggenapi nyidammu ...
meminum kopi Senduro,
dan membawa beberapa bungkus tuk simpanan di rumah

Di setiap fajar dan malam hari,
aku selalu memperdengarkan surah-surah favorit ...
ada surah Maryam,
ada surah Al Insyirah
ada surah At Taubah ...
yang kemudian kuhembuskan ke perutmu

Di setengah pagi dan separuh siang ...
kau selalu mendengarkan karya Mozart dan Bethoven,
mengajak bernyanyi ...
mengkreasi ketentraman,kedamaian dan kebahagiaan

Lalu ...
saat waktu tidur menjelang,
selalu kuajak kakak dan adik yang dulu masih di dalam perutmu ...
tuk berbincang-bincang sesaat ...
memberikan pemahaman  ...
bahwa kehadiran mereka sedang kami tunggu dengan berjuta rasa bahagia

KARYA : WISNU MURTI
CANGGU, 18 APRIL 2024(15,45 WITA)

CATATAN
Siapa bilang anak itu titipan, ngapain TUHAN yang Maha Segalanya, termasuk didalamnya adalah Maha Kuasa harus nitipin manusia kepada manusia lain yang nyata-nyata lemah sifatnya. Anak itu bukan titipan, akan tetapi salah satu ujian Tuhan untuk hidupmu.

21 April 2024

NANTI SAJA(Puisi/Sajak ke 1130)


Dia bilang ...(anaknya Nini Dakem) ...
"nanti akan saya lakukan kemudian setelah tidur/bobo' siang"
"Yuuung ... aku rep ngaso disit - sebelum aku melakukan apa-apa"
..."dan itu adalah protap yang telah saya lakukan bertahun-tahun ... jadi jangan ganggu ya!"

Nini Dakem hanya bisa diam,
dan menghela nafas ...
dan selagi anaknya tidur mendengkur,
ia pulalah yang kemudian nandangi pekerjaan tersebut

Maregi,
dan menjelehkan memang anak yang seperti ini,
di setel haluuuuss ... dianya nglunjak,
di setel keraaass ... dianya mencelat bahkan ikutan keras

Nini Dakem tetap mengharap dalam hatinya ...
agar si Tikno mareni,
agar hidupnya tidak semau sendiri
agar hidupnya tidak terlalu banyak membuang waktu 
... waktu yang masih tersedia dan kemudian akan pergi tak kembali tak terganti

KARYA : WISNU MURTI
CANGGU, 16 APRIL 2024(17.10 WITA)

CATATAN
Jangan pernah sia-siakan sedetikpun waktu hidupmu.

PUISI LANTAI KAKI 

20 April 2024

SEMOGA SAJA(Puisi/Sajak ke 1129)


Setelah kubuka buku harianku ... aku agak terkejut,
begitu banyak keinginan dan harapan yang tertulis disana ...
hmmm ... amazing ... menggairahkan ... dan beautiful life
come on ... aku tidak pernah untuk tidak serius

Semoga saja ...
dengan langkah-langkah yang telah kulakukan,
akan datang perwujudan-perwujudan pra,
perwujudan awalan dan kecil yang bisa memelihara asaku

Semoga saja ...
Tuhan tetap dan masih memberiku kekuatan,
kekuatan berkarya tuk ikut serta memberi dampak yg baik
kekuatan untuk terus memberi dan berbagi hal-hal yang indah dan mengenakkan

Lalu ... kututup kembali buku harianku,
tentu saja beberapa telah kuinstall ke dalam sistem operasiku,
kemudian kujalankan ...
sembari terus update dalam nafas yang sejuk dan segar

KARYA : WISNU MURTI
CANGGU, 15 APRIL 2024(15.25 WITA

CATATAN
Melakukan secara serius yang ditopang oleh doa dan konsistensi

18 April 2024

SEPULANG PLESIRAN(Puisi/Sajak ke 1127)


Sepulang plesiran ...
Bu Ngatemi duduk termenung di ruang tamu
wajahnya nampak ada guratan-guratan khas masalah keuangan,
terlihat pipi yang semeleh dan mata kosong laksana selepas diterjang badai

Ya tentu saja Bu Ngatemi manyun ...
uang plesiran ke pantai dan untuk naik perahu telah habis tak berbekas,
padahal ia harus mengembalikan uang itu persis seminggu lagi ...
dan lagi  Bu Ngatemi belum ada pandangan harus nyari kemana dan dimana

Disisi lain ... sepulang plesiran juga ...
Bu Minto mukanya berseri-seri bersama anak cucunya,
mereka baru saja pulang dari panti asuhan di kota sebelah ...
mengunjungi dan menyantuni anak yatim,
pula menginfakkan ratusan juta hartanya untuk ikut membangun masjid

Disini ... sepulang plesiran ...
kami sedang merasa damai dan cerah ceria tiada tara ....
karena besok pagi kami akan kembali berangkat plesir ...
ke meja kerja dan ladang harapan ...
tuk menumpahkan semua isi kepala dan mewujudkannya

KARYA : WISNU MURTI
CANGGU, 13 APRIL 2024(17.15 WITA)

CATATAN
Hiduplah dengan apa yang ada dalam pikiran dan perasaan yang kau rasakan,bukan dengan kata-kata orang lain.(Wisnu Murti)

16 April 2024

LOTHO(Puisi/Sajak ke 1125)


Kata mereka ... "daripada nggak!"
"karo nggo ila-ila!"
"penghilang dahaga"
dan ... "sapa ngerti!"

Artinya apa?! ...
ya, mereka berjalan hanya sekedar berjalan
tak punya tujuan,
tak ada pula arah

Mereka mengartikan hujan sebagai halangan,
mengira terik sang mentari adalah jurang pemisah,
ini ...
adalah keterlaluan yg sungguh-sungguh dari apa yg dulu mereka makan

Dan kata mereka lagi ...
"semua akan indah pada waktunya bro!"
padahal ...
mereka hanya melakukan yang itu-itu saja

KARYA : WISNU MURTI
CANGGU, 13 APRIL 2024(03.20 WITA)

CATATAN
Definisi orang gila salah satunya adalah menginginkan hasil yang berbeda tapi mereka melakukan hal yang sama dari hari-hari yang telah lalu.

12 April 2024

BERMAINLAH BERSAMAKU(Puisi/Sajak ke 1121)

 

Aku tersenyum ketika kubuka kembali buku harian ...
di kisahkan ...
mereka-mereka ini ingin bermain bersama di ladangku,
tapi kelakuan mereka sungguh menggelikan ...
seolah-olah merekalah pemilik ladangku

Tentu saja mereka tak mengerti,
dan tak memahami apa-apa saja yang ada di ladangku ...
karena bukan merekalah pemiliknya
karena mereka tak pernah merasakan berhari-hari di ladangku

Tentu saja rintangan dan jebakan kupasang didalamnya,
ada yang mengesalkan pula menyebalkan
ada yang menyedihkan tiada terkira ...
ada pula yang menyakitkan hati

Aku tersenyum kembali ketika kututup buku ini ...
ternyata ...
mereka hanya sekedar ingin menikmati buahnya saja
mereka tak bakal tahan berpanas-panasan seharian di ladangku

Tentu saja aku paham sepaham-pahamnya ...
bahwa mereka-mereka ini bukan orang yang bisa merawat ladangku
dan harap di mengerti ...
mereka tak akan pernah bisa masuk ke ladangku,
karena ladang tempo dulu yang mereka injak-injak ...
adalah ladang milik petani pagi ...
yang kupinjam untuk mengenal mereka lebih dalam

KARYA : WISNU MURTI
CANGGU, 12 APRIL 2024(01.35 WITA)

CATATAN
Dunia bukan sekedar apa yang ada dalam pikiran dan anggapanmu

14 Maret 2024

TAK USAH BANYAK BICARA, JALANI SAJA WALAU TERSEOK-SEOK(Puisi/Sajak ke 1111)


Hari yang ditunggu telah datang,
ketika ketidakenakan berkumpul dan bersatu padu ...
menyerang tengkuk,
dan mematikan semua alat-alat rasa

Badanpun menjadi lemah dan lemas
letih ....
sekiranya sedang menggiring ke tempat yang indah
dan menggugah kembali rasa keberjuangan

Walau hanya selangkah di hari ini ...
namun buatlah!
lalu teruskan di hari-hari berikutnya
jangan pernah berhenti dan berlubang ...
sampai kepuasan dan bangga rasa itu datang

Ketidakenakan PASTI akan selalu datang,
ketika kau berjalan ke arah yang kau cita-citakan ...
mengapa?
kenapa pula?

Ya ... untuk mengecohmu ...
ia akan berkamuflase sebagai tabir
ia akan membo-membo menjadi sebuah jarak yang panjang dan lama
agar dadamu menjadi lemah kemudian runtuh
lalu kau gagal dalam pencapaianmu dan tetap menjadi orang kecil

KARYA : WISNU MURTI
CANGGU, 14 MARET 2024(08.00 WITA)

CATATAN
Lebih besar manakah, masalahmu atau DIRIMU?!

PUISI NILAI  

11 Maret 2024

KEMBALI KE TEMPAT(Puisi/Sajak ke 1108)


Masih sering terjadi ketika cerita harus hilir mudik ke arah yang tak diinginkan
ya ... lihatlah para khalayak,
mereka terjebak di tempat yang semakin menjauhkannya pada kesemestian
mereka terlalu asik pada hal-hal yang sebenarnya akan mereka tinggalkan

Jalan-jalan kecil dari peradaban sungguh terbuka sekarang dan semakin banyak,
ulah-ulah anak kecil lahir kemarin sore(yang telah mempunyai anak) tersebar dimana-mana
menjadi tauladan dan contoh untuk diterapkan sehari-hari,
padahal ulah-ulah itu adalah menjijikkan, memuakkan, dan memalukan bagi peradaban

Media sosial membuat mereka memamerkan keromantisan bersama pasangannya,
tau gak? ketika suatu keromantisan telah diketahui banyak pihak itu bukan hal yang romantis lagi!
...
media sosial membuat mereka memamerkan apa-apa yang mereka miliki,
paham gak?orang-orang yang bener-bener mempunyai sesuatu,mereka tak butuh pengakuan!

Siapa bilang perbuatan baik mereka tak boleh di sebarsiarkan? 
aman dan boleh kok! ...
namun ... ukurlah niat yang ada dalam lubuk hatimu yang terdalam,
jangan sampai ... kecenderungan kepada manusia mengalahkan Tuhanmu

KARYA : WISNU MURTI
CANGGU, 11 MARET 2024(08.00 WITA)

CATATAN
Bisa saja sesuatu itu berawal dari rasa Prihatin - Pergerakan - Arah dan Tujuan.

10 Maret 2024

BERMAIN(Puisi/Sajak ke 1107)


Siapakah dia wahai kawan? ...
sepertinya aku tak pernah melihatnya selama ini
kawanmukah? ...
untuk kau kenalkan kepada kami semua di sini

Aku masih ingin bertanya kepadamu ...
apakah kamu benar-benar kawannya?
dan ... apakah kamu telah memberikan beberapa "ujian" ...
sehingga dia bisa masuk ke lingkaran ini

Andai saja ... kau membawanya di luar lingkaran,
aku takkan pernah mempermasalahkannya
aku takkan pernah meneliti detail
dan kupastikan semuanya berada ...
pada kedalaman dan spektrumnya masing-masing

Bukan apa-apa, dan aku tidak mempunyai kedengkian sedikitpun ...
hanya saja aku tak mau ...
temanmu menjadi mati gaya atas aktivitas kita,
yang pada akhirnya akan mengganggu irama dan intensitas tinggi ini

KARYA : WISNU MURTI
CANGGU, 10 MARET 2024(08.00 WITA)

CATATAN
Setiap orang yang nantinya akan kita masukkan pada kedalaman tertentu dalam kehidupan kita seharusnya telah menjadi orang-orang yang tahan uji dan seirama.

PUISI ADA APA  

09 Maret 2024

RASA YANG TELAH HILANG(Puisi/Sajak 1106)


 Kuakui ...
dari perjalanan yang telah kutempuh,
aku telah meninggalkan beberapa perasaan ...
sesuatu yang aku anggap berharga di masa lalu

Semua aku lakukan ...
untuk menjaga kedalaman warna hidupku
untuk memperbesar birunya langitku,
dan untuk mengecoh para pecinta formalitas

Mereka tak akan pernah tahu apa yg sebenarnya terjadi,
karena memang aku membuatnya
mereka berpikir tentangku dan segala sesuatunya ...
dan itu pula yang membuatku semakin menjauh darinya dan aman

Mereka merasa paling tahu tentangku,
padahal mereka tak mengerti apa-apa
mereka merasa paling paham tentang hidupku,
padahal aku yang membuatnya ...
agar mereka berpikit seperti itu tentangku

Kuakui ...
aku masih mempunyai banyak dosa di masa lalu
jadi kuputuskan untuk mengenyahkanmu dari ruang hidupku,
karena kau tak mau mengakui bahwa kau juga punya kesalahan ....
terhadapku ... di masa lalumu

KARYA : WISNU MURTI
CANGGU, 9 MARET 2024(08.00 WITA)

CATATAN
Bukalah hatimu yang terdalam, dan taruh egomu di almari ... kemudian bicaralah.

07 Maret 2024

MENEMUKAN AKU(Puisi/Sajak ke 1104)


Jika kau ingin menemukan "aku" ...
bersabarlah ...
dan tetaplah menghadap ke arah yang kan kau tuju,
sembari tanganmu mengucurkan air ...
untuk pepohonan yang bunganya sedang bermekaran

Jika kau ingin menemukan "aku" ...
bertanyalah kepada angin yang berhembus mesra,
dan matahari yang tersenyum di pagi hari ...
niscaya ada separuh jawaban tentangku

Jika kau ingin menemukan "aku" ...
maka luruhkan ke"aku"anmu ...
simpanlah "aku"mu itu di lemari besi dan kunci
setelahnya ... kau duduk untuk mengheningkan jiwa batinmu

Ketika kau mengharapkanku,
aku pasti akan datang ...
namun, tidak pada saat yang kau harapkan
dan tidak pula pada waktu yang kau inginkan

KARYA : WISNU MURTI
CANGGU, 5 MARET 2024(10.00 WITA)

CATATAN
Hidup itu beberapa diantaranya adalah mencari dan menemukan indahnya sebuah perjalanan ke arah apa yang telah dicita-citakan.

06 Maret 2024

NANTI KAN ADA WAKTUNYA(Puisi/Sajak ke 1103)


Dia ...
sedang merasakan penderitaan yang begitu hebatnya ...
tak ada orang yang mau tahu,
bahkan dari mereka yang terdekat meninggalkannya

Dia ...
sedang merana,
sedih dan sakit hati ...
bercampur gulana dan perasaan yang makin tak menentu

Untung saja ...
dia masih menyimpan beberapa ingatan
yang bisa membuatnya bangun,
dan berjalan kembali

Dia masih meyakini akan besar artinya sebuah perjalanan
dia masih bisa mengumpulkan semua asa dari dalam sanubarinya
dan dia ...
masih punya beberapa harapan yang indah

KARYA : WISNU MURTI
CANGGU, 5 MARET 2024(13.40 WITA)

CATATAN
Pikirkanlah .. dan lakukan apa yang bisa dilakukan saat ini juga.

03 Maret 2024

JANGAN PERNAH BERHENTI(Puisi/Sajak ke 1100)


Lupakan saja masa lalu yang buruk ...
biarkan ia mati dengan ketidakperdulianmu
biarkan ia pergi dengan kelupaanmu,
dan biarkan ia sirna dengan perjalananmu kini yang berapi-api

Lihatlah langit biru yang cerah,
rasakan mentari pagi yang setia menghangatimu ...
seharusnya itu menjadi contoh ...
untuk akal dan perasaanmu ...
untuk mata dan pikiran yang cerah,
menyatu dengan perasaan yang setia pada apa yg telah menjadi janji hati

Jangan bodoh!
jangan meratapi masa lalu kelam yang telah menjadi kekosongan
kupastikan engkau kuat,
dan kupastikan engkau mempunyai daya yg cukup untuk menjadi dirimu sendiri

Walau perih dan terseok-seok TERUSLAH berjalan,
jangan pernah berhenti sampai selesai,
genapi seluruh pengembaraanmu dengan cinta dan kesetiaan ...
dan kuyakinkan pada dirimu ... engkau sedang berada pada sisi terindah hidupmu

KARYA : WISNU MURTI
CANGGU, 2 MARET 2024(08.40 WITA)

CATATAN
Kadang kita perlu meluangkan waktu sedikit untuk mengingat-ingat masa lalu sebagai bahan tertawaan kita di hari ini,(Wisnu Murti)

02 Maret 2024

KOPI PANAS(Puisi/Sajak ke 1099)


Mbak Riskaaa! ... maturnuwun,
atas kopi panas dan gedang gorengnya ...
nikmat,
mantap,
pas banget dengan keadaan pagi

Ya Allah ...
aku terpana dan terkesima atas semua kejadian saat ini
Engkau wujudkan apa yg ada didalam kepalaku beberapa waktu yang lalu,
menjadi kenyataan yg mengharuskanku meneteskan air mata ...
air mata untuk rasa syukurku,
ari mata atas nikmatMu yg tak pernah bisa kusyukuri dan kusadari semuanya

Tidak ada yang tak sengaja dan tiba-tiba dalam hidup ...
semua aku yang menariknya
semua tentang apa yang kufokuskan,
dan semua dalam naungan kebesaran yang nyata-nyata ada

Ketika mimpi-mimpi merekah dan maujud ...
Tuhan akan semakin menambah rasa bahagiaku
memperkuat kepercayaan diri ...
dan tentu saja memperluas kesadaran ...
bahwa Ia akan selalu mengawasi dan menolongku dalam setiap keadaan
pasti! ... dan tak ada keraguanku atas semua pemahaman itu

KARYA : WISNU MURTI
CANGGU, 2 MARET 2024(07.15 WITA)

CATATAN
Kerugian terbesar dalam hidup ketika kamu lupa kepada Tuhanmu dan melepaskan ikatan dengan-Nya.