Kumpulan angsa putih menari di pematang hari
sastrawan berdecak kagum atas rindang pohon
...tujuh bidadari turun dari kahyangan
ada apa gerangan di tanah muda?
Ketika aku melewati hari...hanya ada Kamu...
dalam tulisan-tulisan bukuku
Kamu...yang membuat aku makin memahami
...yang membuat aku menyadari hidup ini
Ketika aku melangkahkan kaki...hanya ada Kamu...
di sepanjang perjalanan ini
Kamu...yang slalu memberikan kehangatan
...yang selalu memberikan energi dan spirit
Sekumpulan angsa putih pulang ke rumahnya
sastrawan pun pulang membawa ilmu
tujuh bidadari telah kembali ke kahyangan...
dan tinggalkan pelangi di angkasa
Hanya ada Kamu...karena Kamulah satu-satunya...
pencipta dan pemilik tempat
pencipta dan pemilik waktu
dan hanya Kamulah...
yang menguasai segala sesuatu
CREATE BY:WISNU MURTI
PURBALINGGA,25 MARET 2013(07.13 WIB)
QUOTES
-“Never love anyone who treats you like you're ordinary.”―Oscar Wilde
-“Don’t go around saying the world owes you a living.The world owes you nothing. It was here first.”―Mark Twain
-“You talk when you cease to be at peace with your thoughts.”―Kahlil Gibran,The Prophet(TAKEN FROM HERE)
PUISI ATAU SAJAK KE 53 ADA DI SINI
PENGEN BERANGKAT HAJI DAN UMROH SECARA MUDAH,MURAH,BAHKAN BISA GRATIS?!?!?...KLIK AJA DI SINI
Tidak ada komentar:
Posting Komentar