Daryo sedang terdampar di padang pasir sahara,
setelah ia mengikuti arah ego dan nafsunya ...
tak tahu utara selatan pula timur barat
tak paham atas bawah pula kanan kiri depan belakang
Ia terlihat lelah disebagian roman wajah,
dan letih berkehausan disebagian lainnya,
kaki gemetaran ...
tenaga habis dan tak ada lagi yang bisa dihimpun
Daryo bingung ...
mau kemana lagi ia pergi ...
tetap mengikuti fatamorgana?
menunggu badai untuk menghempaskannya?
atau meninggalkan ego dan nafsunya di padang itu?
KARYA : WISNU MURTI
PURBALINGGA, 14 JANUARI 2022(22.40 WIB)
CATATAN
- Orang-orang terkuat bukanlah mereka yang menunjukkan kekuatan di depan kita, tetapi mereka yang memenangkan pertempuran yang tidak kita ketahui.
- Apa pun yang menjatuhkanmu pada akhirnya akan membuatmu lebih kuat.
- Kemarahan seperti badai yang muncul dari dasar kesadaranmu. Ketika kamu merasakannya datang, alihkan fokus ke napasmu.
PUISI BERANGKAT KE MASA DEPAN
Tidak ada komentar:
Posting Komentar