www.domainesia.com

06 April 2024

SISI LAIN YANG TAK MEREKA BACA(Puisi/Sajak ke 1117)


Mereka menuntut atas segala sesuatunya kepada diriku,
tapi sayang ...
mereka tak bisa melihat apa yang sedang kubuat,
dan begitu congkak atas ketidaktahuannya

Jika mereka harapkan ketergesa-gesaan,
aku malah akan semakin santai dan pelan
jika mereka harapkan yang bagi mereka adalah kejelasan,
aku akan melakukan sesuatu yg dihadapannya semakin tak menentu

Aku tak akan pernah lagi menjelaskan dengan kata-kata,
karena aku hanya akan menjelaskan sesuatu ...
dalam diam,
dan sesuatu yang tersimpan dalam jutaan spektrum

Sama saja ...
akupun perlu tau segala hal yang nantinya akan menyertaiku
dengan apa-apa yang akan kugenggam,
dan karena yg telah lalu selalu memperingatkanku untuk tetap siaga

KARYA : WISNU MURTI
CANGGU, 5 APRIL 2024(14.40 WITA)

CATATAN
- Jika orang lain mempunyai aturan mainnya sendiri, kamipun sama - kami juga mempunyai aturan main sendiri.
- Dan kami sangat pantang untuk menggangu orang yang tidak mau kehadiran kami menjadi mengganggu.

PUISI SACRIFICE  

05 April 2024

SENJA YANG TLAH LAMA KUTINGGALKAN(Puisi/Sajak ke 1116)


Ketika saat ini telah datang secara nyata ...
aku merasakan tidak ada lagi hal yang mencekam,
tidak pula kewarasan yang dipaksakan ...
tidak juga harus menjadi orang lain 

Ketika saat ini telah datang secara nyata ...
aku tak pernah berubah ...
pada arah yang kutuju,
pada pendirianku yang kurasakan semakin kokoh

Air mata yang dulu mengalir ...
adalah hal menggelikan bagi kekinianku
kekecewaan dan sakit hati yg dulu melarutkan ...
adalah bahan tertawaanku sekarang

Aku yakin ...
dan aku tlah merubah segalanya,
aku berusaha menerima semua ...
agar aku bisa merasakan sukacita sebagai karunia
... dan hikmah

KARYA : WISNU MURTI
CANGGU, 5 APRIL 2024(05.15 WITA)

CATATAN
Penggabungan antara hati yang penuh dengan penerimaan dan keikhlasan adalah kunci dari datangnya kebahagiaan yang melimpah ruah.

04 April 2024

TATA LETAK(Puisi/Sajak ke 1115)


Semenjak kelahirannya,
hingga pada detik ini dia berdiri ...
ilmunya,
dan pengalamannya semakin bertambah

Ia ...
tak lagi risau,
tak mempunya kekecewaan ...
apalagi kebencian di hatinya

Dunia mengajarkan kepadanya banyak hal,
hingga dalam perjalanan ia menemui asa,
mendapatkan rasa ikhlas,
dan penerimaan di hati dari segala keadaan yg datang

Iapun menemukan beberapa kunci kehidupan ...
sabar dan cerdik,
kejelasan dan kepastian,
diam, berangsur-angsur, dan mau tuk diuji

KARYA : WISNU MURTI
CANGGU, 2 APRIL 2024(23.45 WITA
)

CATATAN
Karena kami SELALU diam dengan aturan permainan kami dan mengikuti permainan yg ada hingga pada titiknya permainanlah yang sedang kami kendalikan.

 PUISI DIAM  

03 April 2024

TAK INGIN LAGI(Puisi/Sajak ke 1114)


Rasa yang telah menjelma saat ini,
membawa semua diri ...
terbang ke dalam alunan lagu yang tlah kugubah
membuat cerita yang ternikmati dalam kekinian

Semuanya yang  tlah terlewati ...
bagaikan mimpi-mimpi di malam tadi,
menjadi kekosongan,
dan ketiadaan

Perjalananan yang mengokohkan ...
hanya akan memfokuskan pandangan mata
hanya akan menertawakan ...
kekonyolan bahkan kesadisan yang tlah terjadi

Dan kini ... kami tengah menikmati keindahan ... ketika ...
mata begitu jelas melihat buah dari pikiran,
telinga mendengarkan kesyahduan bisikan hati yg terdalam
dan berdiri tegak pada kenyataan dalam semangat membara
pula keikhlasan rasa

KARYA : WISNU MURTI
CANGGU, 2 APRIL 2024(05.40 WITA)

CATATAN
Mereka dengan urusan mereka, akupun dengan urusanku ... maka tak perlu kau pusingnya anggapan mereka tentangmu, karena mereka sebenarnya tak tahu apa-apa. Tinggalkan saja hal-hal yang tak perlu untuk perjalanan hidup apalagi sesuatu yang memberatkan(Wisnu Murti)

02 April 2024

JALAN-JALAN SORE DI BULAN RAMADHAN(Puisi/Sajak ke 1113)


Ya, kebanyakan orang memang demikian,
mencari!
itulah yang membuat segalanya menjadi berat
apalagi mencari hal yang sama

Ya, kebanyakan orang memang demikian,
dan itulah hal yang jamak terjadi di hari-hari menjelang kiamat ...
memoles kulit,
dan memberi makan hanya raga mereka sahaja

Bahagia yang tak tembus ke dalam hati yang terdalam,
keceriaan yang mudah pudar berganti kehampaan,
keramaian memburu kekosongan ...
kekinian yang bergeser semakin menjauhi kesemestian

Ya, seperti sore-sore sebelumnya ...
mereka lalu lalang dan hilir mudik memadati jalanan,
memenuhi tasnya dengan jajanan ...
jajanan yang mungkin nanti malam atau besok pagi telah bau,
dan tak bisa di makan lagi

KARYA : WISNU MURTI
CANGGU, 1 APRIL 2024(16.00 WITA)

CATATAN
Oleh karenanya Rasul Muhammad SAW bersabda "Betapa banyak orang berpuasa hanya mendapatkan lapar dan dahaga saja."
Sabda Rasul SAW Muhammad SAW memberikan pengetahuan sekaligus peringatan kepada kita.

01 April 2024

MENEPIKAN NADA-NADA SUMBANG(Puisi/Sajak ke 1112)


Katakan ...
apa yang baik dan layak untuk dikatakan,
jangan mengada-ada,
jangan pula hanya mengambil keuntungan darinya

Katakan ...
seperlunya saja,
dan jangan pernah menganggap ...
bahwa kau lebih hebat dari yg lainnya dengan perkataanmu

Katakan ...
dengan nada-nada yang merdu dan jelas,
dengan cinta dan kasih ...
tentunya dengan mulut yang tertutup

Katakan saja ...
dalam lakumu,
dengan seluruh gerakan yg kuat ...
di dalam moment yang terindah

KARYA : WISNU MURTI
CANGGU, 1 APRIL 2024(07.00 WITA)

CATATAN
Aku terus menulis bukan untuk apa-apa, melainkan hanya untuk melatih otakku untuk terus berpikir.

14 Maret 2024

TAK USAH BANYAK BICARA, JALANI SAJA WALAU TERSEOK-SEOK(Puisi/Sajak ke 1111)


Hari yang ditunggu telah datang,
ketika ketidakenakan berkumpul dan bersatu padu ...
menyerang tengkuk,
dan mematikan semua alat-alat rasa

Badanpun menjadi lemah dan lemas
letih ....
sekiranya sedang menggiring ke tempat yang indah
dan menggugah kembali rasa keberjuangan

Walau hanya selangkah di hari ini ...
namun buatlah!
lalu teruskan di hari-hari berikutnya
jangan pernah berhenti dan berlubang ...
sampai kepuasan dan bangga rasa itu datang

Ketidakenakan PASTI akan selalu datang,
ketika kau berjalan ke arah yang kau cita-citakan ...
mengapa?
kenapa pula?

Ya ... untuk mengecohmu ...
ia akan berkamuflase sebagai tabir
ia akan membo-membo menjadi sebuah jarak yang panjang dan lama
agar dadamu menjadi lemah kemudian runtuh
lalu kau gagal dalam pencapaianmu dan tetap menjadi orang kecil

KARYA : WISNU MURTI
CANGGU, 14 MARET 2024(08.00 WITA)

CATATAN
Lebih besar manakah, masalahmu atau DIRIMU?!

PUISI NILAI