www.domainesia.com

11 Februari 2019

HUJAN PAGI HARI (Puisi/Sajak Indah ke 633)

Ilustrasi
Pohon padi menghijau disambangi karunia
walaupun tautan ada yang tercerai berai
...pagi tetap memberikan kesegaran
hari menyuguhkan peremajaan

Suaranya begitu syahdu
meronakan pepohonan
menghantarkan kebaikaan
membersihkan debu dan kotoran

Suasananya menganugerahkan...
pikiran
dan hati...
berada di antaranya

Dia datang bukan untuk menghambat perjalanan
bukan pula menghadirkan keluh kesah
namun,...
tuk mengentalkan cita rasa kenikmatan
serta menghamparkan bentangan kasih nan abadi

CREATE BY : WISNU MURTI
KROYA, 11 FEBRUARI 2019 (07.45 WIB)

CATATAN
Kenikmatan atau karunia itu selalu hadir dalam porsi yang pas,waktu yang tepat,serta kondisi hati dan pikiran yang positif serta jernih.

Tidak ada komentar: