www.domainesia.com

28 Juli 2022

EGOKU(Puisi/Sajak Indah ke 946)

Ilustrasi
Dibanyak kesempatan, ...
ia datang,
sepertinya penuh dengan keberpihakan
namun, ... sebenarnya ia akan menjerumuskanku ...
ke jurang terdalam

Kadang santun penuh dengan anggah-ungguh
kedang penuh bijak
adakalanya, ...
menampakkan diri pada level yang tinggi

Dalam pertempuran ini,
dan di perlombaan itu ...
sering kali aku kalah dengannya
pulang membawa daun pisang yang telah kering
... sebagai pecundang

Puasa tak bercinta, seikat kembang melati di langit khayalan
ada merpati berenang di samudera hehijauan
mati di jiwa, akalpun enggak tuk berjalan
lambat laun ... hati, kan teronggok di harapan sisa

KARYA : WISNU MURTI
PURBALINGGA, 28 JULI 2022(08.25 WIB)

CATATAN
- Janganlah egois untuk bahagia.Ini adalah tujuan tertinggi kamu.
- Jadilah seperti lilin yang rela meleleh demi menerangi seseorang dalam kegelapan,karena menjadi baik memang membutuhkan pengorbanan meski tak pernah ternilai di mata orang lain.
- Untuk tujuan yang baik,kita tidak bisa ingin selalu menang,kita terkadang harus mengalah, atau sesekali mencari jalan tengah untuk mufakat.
(dari brilio dot net)

27 Juli 2022

MASIH(Puisi/Sajak Indah ke 945)

Ilustrasi
Terasa mengantuk ...
tatkala beberapa paragraf telah terbaca,
yaaa ... begitulah setan datang,
nampaknya seperti kenikmatan yang menyegarkan

Kadang dia merasa ...
sesuatu yang telah tersaji ...
terjadi secara berlebihan,
bukan pada porsinya ...
melewati titik kesemestian

Waktu tidak datang berulang kali,
namun berdiri dalam kesemestaan
kesempatan datang berulang kali,
namun akan berkurang dan habis pada waktunya

Terasalah bersemangat ...
tatkala mata yang telah terpejam ...
mampu mendatangkan kebaruan
mampu menghadirkan apa yang terlewatkan pikiran

KARYA : WISNU MURTI
PURBALINGGA, 27 JULI 2022(22.00 WIB)

CATATAN
- Tanpa bekerja,semua kehidupan akan membusuk.Tetapi ketika bekerja tanpa jiwa,maka kehidupan akan tercekik dan mati.- Albert Camus
- Takut tidak selalu buruk.Tokoh-tokoh dunia justru muncul karena rasa takut.Thomas Alva Edison takut akan gelap sampai Ia menciptakan lampu.- Bong Chandra
- Tidak ada istilah mulai lagi dari nol saat Anda gagal,kegagalan justru membuat Anda lebih berpengalaman.- Bong Chandra
(dari merdeka dot com)

26 Juli 2022

MENTARI YANG CONDONG KE UTARA(Puisi/Sajak Indah ke 944)

Ilustrasi
Ini adalah cerita tentang pagi hari,
saat dimana dingin malam masih tersisa
hawa dingin yang kurasakan sebagai keindahan ...
semenjak kecilku dulu

Di musim yang sama beberapa tahun silam,
aku duduk bersama teman-teman pada malam hari
di lapangan depan rumah,
membuat api unggun, bermain gitar dan menyanyi
sembari menikmati tuangan kopi hangat

Di musim yang sama beberapa tahun silam,
aku menginjakkan kaki di Kalimanah,
sebagai hal baru ...
pertama kali ...
dan aku gembira di atasnya

Di musim yang sama beberapa tahun silam,
selalu ada kegiatan kerja bakti,
memasang umbul-umbul ...
bersama dalam suka cita merayakan kemerdekaan negeri

Di musim  yang sama beberapa tahun silam,
aku menggigil kedinginan pada suatu malam
saat bersamanya sepulang kondangan
saat melintasi lereng timur gunung Slamet ...
... Randudongkal

Di musim yang sama beberapa tahun silam ...
ia ikrarkan janji setia bersamaku
mendampingi dalam suka dan duka,
sedih gembira ...
manis pahit ...
lara dan bahagia ... selamanya,
... hingga saat ini ... kutetap menerimanya

KARYA : WISNU MURTI
PURBALINGGA, 25 JULI 2022(15.40 WIB)

CATATAN
- Orang yang selalu ikhlas menghadapi semua masalah yang menghampirinya adalah orang yang bisa menikmati kehidupannya.
- Senyuman yang dilahirkan dengan keikhlasan akan menghindarkan kita dari sifat kebencian dan kedengkian.
- Kebahagiaan adalah jalan sedangkan kesedihan adalah ujian.Hidup adalah seberapa ikhlas kita menjalani kenyataan.
(dari merdeka dot com)

25 Juli 2022

"NYAI HALU"(Puisi/Sajak Indah ke 943)

Ilustrasi
Hai Nyai ...
suamimu kemana? ...
yang syah lo ya?!
yang tercatat di catatan sipil!

Kau selalu menyapa mesra "seorang laki-laki" lewat hp-mu
kau selalu bercerita manja,
memanggilnya dengan sebutan papah
... padahal ia suami orang
aneh kau! ... lucu kau! ...

Tak usahlah bercerita bahwa kau mahluk tercantik di dunia
nyatanya ...
kau hidup sendiri
kau hanya bisa menggangu suami orang
mana ada pria waras ...
mau dengan wanita yang sampai sore tak gosok gigi

Tak usahlah berdandan di kaca depan rumah
tak bakal ada yang terpesona,
karna gaya busana sampean wagu,
lucu dan saru

Tak usahlah pamer dan kencang-kencang dalam bernyanyi,
kami malu mendengarkannya ... 
kami tahu ...
bahwa suaramu tak layak masuk telinga kami
bahwa vokalmu tak sedap tuk didengarkan

Tak perlulah caper! ... malu, sudah tua!
tak perlulah kecakepan!
mandi saja yang rutin 2x sehari!
pagi dan sore, serta jangan lupa gosok gigi!

KARYA : WISNU MURTI
PURBALINGGA, 24 JULI 2022(20.45 WIB)

CATATAN
- Pamer adalah ide yang bodoh untuk sebuah kemenangan.
- Setiap orang punya masalah dan berupaya mengatasinya.Akan terlihat aneh jika kau malah pamer masalah dan menantikan belas kasihan.
- Pengetahuan dan kemampuan adalah alat, bukan sesuatu yang harus dipamerkan.

24 Juli 2022

KESYAHDUAN YANG KEMBALI DATANG(Puisi/Sajak Indah ke 942)

Jetis Beach
Aku ...
telah melewati massa sekarang yang berulang kali
hanya hati yang menaungi
hanya kesejukan yang menghampiri

Disaat-saat seperti inilah,
prosa-prosa cinta kutuliskan,
kurasakan,
dan kuhanyut didalamnya

Semilir angin perubahan,
datang silih berganti
membawa cahaya, membuka mata ...
dan memperjelas bentangan jalan

Disaat-saat seperti inilah dulu,
kau dan aku ...
menikmati syahdunya pagi di kota ibu
memandang gunung Slamet dan Sindoro Sumbing,
dari kejauhan

Disaat-saat seperti inilah dulu,
kau dan aku ...
melintasi tujuh kabupaten
tuk menghadiri pernikahan sahabat kinasih di Batang

Disaat-saat seperti inilah dulu,
kau dan aku ...
bercengkerama di pantai Jetis
duduk dibawah pohon cemara pinggir jalan,
dan kumenyuapimu dengan penuh kecintaan

Aku ...
telah melewati kesejukan ini berulang kali ...
dalam kebahagiaan,
dalam kepiluan,
dan sekarang ... dalam penerimaan

KARYA : WISNU MURTI
PURBALINGGA, 24 JULI 2022(13.30 WIB)

CATATAN
- Aku menjatuhkan air mata di laut.Pada hari kamu menemukan itu adalah hari di mana aku akan berhenti merindukanmu.
- Udara pagi memang menyejukkan,tetapi lebih menyejukkan lagi ketika melihat wajahmu.
- Aku membuat diriku sibuk dengan hal-hal yang aku lakukan,tetapi setiap kali aku berhenti,aku masih memikirkanmu.(dari merdeka dot com)

TUA DAN MENGGEMASKAN(Puisi/Sajak Indah ke 941)

Ilustrasi
Kaan ... bener omongan gue,
gak bakal lama!
belum juga ada dua minggu berumah tangga,
udah mau keluar rumah ...
muuusss ... muusss, ... huuusss!

Rumah tangga seperti apa sich yang loe inginkan?!
... yang berjalan sesuai keinginan loe?
... yang gak ada masalah???
... gak mungkiiinn!!!
sebab diri loe lah masalahnya!

Hidup seperti apa sich yang loe arepin?
yang gangguin rumah tangga orang lain?!
yang gangguin suami orang lain terus?!
... kayaknya loe spesial banget dibidang itu?!?!

Mau gitu terus muuss?!
wooii ... ingat umur!

Tapi, ... gak cuman loe sich mus!
loe adalah satu dari banyak orang ...
yang nampak penuh keyakinan berjanji di awal cerita
namun, ... ketika prahara datang, ... loe dan banyak orang itu,
memilih pergi ... meninggalkan, dan menghianati janji
ooohh ... muuusss ... muuusss,kasian banget hidup loe ...
wuuusss

KARYA : WISNU MURTI
PURBALINGGA, 23 JULI 2022(21.45 WIB)

CATATAN
- Hidup bukan tentang siapa yang nyata di depanmu,ini tentang siapa yang nyata di belakangmu.
- Hidup telah mengajari saya bahwa kamu tidak dapat mengendalikan kesetiaan seseorang.Tidak peduli seberapa baik kamu kepada mereka,bukan berarti mereka akan memperlakukanmu sama.Tidak peduli seberapa besar artinya bagimu,bukan berarti mereka akan menghargai kamu sama. Kadang-kadang orang yang paling kamu cintai,berubah menjadi orang yang paling tidak bisa kamu percayai.
- Jenis luka terburuk adalah pengkhianatan karena itu berarti seseorang bersedia menyakitimu hanya untuk membuat diri mereka merasa lebih baik.

23 Juli 2022

KETIKA MAS PAR TERTIDUR PULAS(Puisi/Sajak Indah ke 940)

Ilustrasi
Matahari ceria telah kirimkan sinarannya ke bumi
waktupun telah berdetak di angka tujuh
namun ... dengkurannya masih membahana ...
ke seluruh ruangan di RT sembilan ini

Mas Par ...
semalaman baru saja melek di hajatan bosnya,
menikmati anggur dan rica-rica daging babi,
disandingi tarian erotis ...
... gemulai Si Meli sang penari angklung

Matahari mulai beranjak naik ...
pun dengkuran Mas Par semakin menjadi-jadi
istrinya takut untuk membangunkan ...
padahal ... isi dapur tlah tiga hari habis

Adzan Dhuhur menyapa ke semua telinga,
kecuali telinga Mas Par, ...
istrinya tetap tak berani membangunkan
takut ... akan murka Mas Par yang menggelegar

Adzan Ashar baru saja pergi ...
tiba-tiba ada tamu datang ... tetangga dari jauh ...
mewartakan bahwa Sang Ibu Mas Par,
telah siap tuk dikebumikan

Pelan-pelan istrinya membangunkan,
benar saja! ...
Mas Par murka diraya,
semua hewan yang ada di kebun binatang ia sapa

Sebentar lagi maghrib datang, ... Mas Par tengah medang kopi
istrinyapun mendekati ...
matur, bahwa Pak Rohadi telah rawuh pada ba'da ashar,
dan menceritakan berita yang dibawa Pak Rohadi tadi ...

Mas Par terdiam seribu bahasa,
plonga-plongo seperti kerbau sembari meneteskan airmatanya
tidak lama kemudian ...
bergegas ia keluarkan motor,
mengajak istri ke rumah ibu yang telah tiada

KARYA : WISNU MURTI
PURBALINGGA, 23 JULI 2022(13.30 WIB)

CATATAN
- Menuruti emosi dan hawa nafsu hanya akan merugikan dan penyesalan adalah hadiah yang pasti akan diterima.
- Hargai apa yang kamu miliki saat ini.Ingat,kebahagiaan tak akan pernah datang kepada mereka yang tidak menghargai apa yang telah dimiliki.
- Aku mencoba ikhlas sari suatu kehilangan dan tersenyum dari suatu kesakitan.