www.domainesia.com

18 Juli 2012

MENEMBUS BATAS(puisi/sajak ke 108)

Ilustrasi

Ada waktu....
dimana aku takut melaluinya
hingga harus bersembunyi dimanakah....
karena waktu itu akan tetap bertandang

Ada suatu tempat.....
dimana aku takut....
tuk melewati apalagi menempatinya
hingga harus dimanakah aku.....
untuk duduk dan bertidur

Aku takut....
ada sebuah alasan yang harus diutarakan
ada sebuah pertanyaan yang harus dijawab
ada sebuah keyakinan....
yang harus diputar kembali arahnya

Mulailah,untuk....
mendengar dan menjadi diri sendiri
memperoleh keutuhan dan kejelasan
memandang masa depan dan sang mentari

KARYA: WISNU MURTI
BATURRADEN, 19 MEI 2011(15.00 WIB)

 
CATATAN
-Terkumpullah orang-orang yang tepat!
-Temukanlah kehadiran Tuhan melalui hal-hal sederhana dalam keseharian
-Hidup kita dimiliki oleh Allah Swt maka jangan hidup semau sendiri,tetapi semau Allah Swt.

Tidak ada komentar: